Pelatihan Software merupakan salah satu dari program kerja Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia yang dibawah oleh Bidang Pengembangan Akademik. Peserta Pelatihan Software adalah angkatan 2018 yang pada Semester Gasal 2019/2020 akan mengikuti mata kuliah Praktikum Komputasi. Pelatihan Software yang digunakan adalah Aspen One Hysys. Tujuan dari program kerja ini adalah agar mahasiswa dapat menginstal software Hysys, sebagai pengenalan, dan pelatihan sebelum bertemu praktikum komputasi.
Pelatihan Software dilaksanakan dalam 2 tahap. Tahap pertama yaitu Penginstalan Software yang telah dilaksanakan pada Senin, 28 Oktober 2019 bertempat Ruang Seminar FEB dan tahap kedua dilaksanakan pada Minggu, 3 November 2019 bertempat Ruang Seminar Gedung C lantai 4 FKIP.
Pembicara Pelatihan Software ini mengundang dari alumni Teknik Kimia bernama Abyadh Basyari Fahmi, S.T. dan 3 Asisten Komputer yaitu Prabandani Pamitkasih, M Rifki Maulana, dan Agung Rifai Windi Astanto yang membantu dalam penginstalan dan membantu saat pelatihan.