TEKNIK KIMIA UMS TUAN RUMAH MUSDA BKKMTKI

Musyawarah Daerah BKKMTKI (Badan Koordinasi Keluarga Mahasiswa Teknik Kimia Indonesia) Daerah III yaitu Daerah DIY dan Jawa Tengah. Musda telah dilaksanakanpada tanggal 7-9 September 2018 bertempat di Hotel Sadinah Sukoharjo. Musda dihadiri oleh perwakilan dari KMTK berbagai Universitas di Jawa Tengah dan DIY.

Musda BKKMTKI Daerah III ini dibuka dengan Seminar Nasional Keteknikan dan Perekonomian pada tanggal 7 September 2018 dengan pembicara M. Denny Farhan dan Herry Purnama, Ph.D. Materi pertama di sampaikan oleh  M. Denny Fardhan yang telah memilki pengalaman dalam bidang keinsinyuran khususnya dibidang keteknik kimiaan yang menyampaikan materi mengenai keinsinyuran. Materi kedua disampaikan oleh Hery Purnama, Ph.D yang merupakan dosen Teknik Kimia UMS dan juga merupakan  anggota dari Persatuan Insinyur Indonesia yang menyampaikan mengenai Hubungan Keinsinyuran dengan Perekonomian Indonesia .

            Acara selanjutnya yaitu pemilihan presidium dan notulen untuk mempersiapkan kegiatan Musda. Pada musda terpilih Presidium 1 yaitu Yogi Try Pratama Putra, Presidium 2 yaitu Ghiyar Ragil Alfath, dan Presidium 3 yaitu Farid Aminu . Setelah pemilihan presidium dan notulen dilanjutkan dengan pembahasan dan penentuan tata tertib persidangan.

             Pada tanggal 8 September 2018 agenda Musda adalah pembacaan AD/ART BKKMTKI oleh presidium sidang yang terpilih, laporan pertanggungjawaban dari Sekretaris Daerah dan Pimpinan Daerah BKKMTKI Daerah III beserta pembahasan nya. Setelah tersampaikannya laporan pertanggung jawaban peserta musyawarah daerah di berikan kesempatan untuk berdiskusi apakah LPJ diterima atau tidak dan meminta pendapat-pendapat dari setiap perwakilan daerah dan di keluarkan Surat Keputusan Pendemisioneran pengurus BKKMTKI Daerah III. Agenda selanjutnya adalah pembahasan mengenai syarat dan kriteria calon Pimpinan Daerah dan pengesahannya, setelah di putuskan mengenai syarat dan kriteria calon pimpinan daerah maka agenda langsung dilanjutkan dengan pemilihan Sekretaris Daerah, Pimpinan Daerah Kesekretariatan dan Organisasi, Pimpinan Daerah Hubungan Antar Lembaga, Pimpinan Daerah Publikasi dan Komunikasi, Pimpinan Daerah Riset dan Teknologi, Pimpinan Daerah Pengabdian Masyarakat, Pimpinan Daerah Dana dan Usaha, dan yang terkahir Pimpinan daerah Pendidikan dan Keprofesian. Setelah terpilihnya Sekretaris daerah dan Pimpinan Daerah periode 2018-2020 maka di keluarkannya Surat Keputusan Pimpinan Daerah. Agenda selanjutnya yaitu penentuan syarat dan kriteria pemilihan tuan rumah kegiatan BKKMTKI Daerah III selama satu periode, yang selanjutnya dilakukan pemilihan tuan rumah kegiatan BKKMTKI Daerah III selama satu periode kepengurusan yang terdiri dari pemilihan tuan rumah Musyawarah Daerah XV, tuan rumah Rapat Koordinasi Daerah, tuan Rumah Gathering and competition of Chemical Engineering, Latihan Dasar Organisasi, Latihan Dasar Kepemimpinan, Koordinator Isu.

            Kemudian dilanjutkan dengan agenda musyawarah daerah yang terakhir yaitu Serah Terima Jabatan dari BKKMTKI Daerah III periode 2016-2018 yang diwakilkan oleh Sekretaris Daerah yaitu Muhammad Fadilah Arsyad kepada Sekretaris Daerah dan Pimpinan Daerah periode 2018-2020. setelah seluruh agenda musyawarah Daerah BKKMTKI Daerah III acara selanjutnya yaitu penutupan yang diserahkan kembali kepada Master of Ceremony untuk menutup acara Musyawarah Daerah BKKMTKI Daerah III.